PURWASUKA - Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika mengukapkan pergerakan tanah di Desa Panyindangan, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Purwakarta sudah terjadi 8 kali di tahun 2023.
Lewat Instagram pibadi Anne Ratna Mustika @anneratna82 pada Senin (22/5/2023), jumlah delapan kali pergerakan tanah di Desa Panyindangan berdasarkan laporan dari BPBD Purwakarta.
“Di tahun 2023 ini terjadi delapan kali pergerakan tanah di Desa Panyindangan terhitung sejak tanggal 8 Maret-5 Mei 2023 lalu,” tulisnya.
Disisi lain, Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika pun telah meninjau langsung ke lokasi pergerakan tanah di Desa Panyindangan, Kecamatan Sukatani tersebut.
Baca Juga:'Perang' Mulut Sandiaga Uno vs MUI soal Konser Coldplay Tak Sesuai Pancasila
Didampingi, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (Bina Marga) dan Plt Kepala BPBD yang juga Kepala Dinas Damkar Purwakarta, Anne Ratna Mustika membahas beberapa permasalahan di wilayah tersebut.
“Ada beberapa hal yang kami bahas di sana, diantaranya terkait akses jalan,” ucap Anne mengutip dari Sinarjabar.com.
Dia mengatakan, untuk jangka pendeknya, akses jalan yang terputus akan dilakukan pengerasan terlebih dahulu menggunakan pasir dan kerikil.
Kemudian, kata Anne, akan dibangun juga jembatan dan saluran air yang terputus dampak dari pergerakan tanah.
“Sedangkan untuk jangka panjangnya, kita akan kaji lagi untuk dibuatkan jalan lingkar di area lain. Mengingat, kondisi tanah di sekitar merupakan lokasi rawan longsor atau pergerakan tanah,” katanya.
Baca Juga:Fuji Pakai Gelang Hermes Harga Hampir Rp 10 Juta, Netizen Bilang Gak Pantes: Kaya KW
Sementara itu, Bupati Purwakarta telah memberikan bantuan kepada 13 warga yang rumahnya rusak parah akibat pergerakan tanah.
“Masing-masing mendapatkan 20 juta rupiah. Adapun rumah yang terdampak ringan, akan kami tinjau kembali dan akan diberikan bantuan,” katanya.***