PURWASUKA - Fenomena matahari bercincin terlihat di langit Kabupaten Karawang pada 31 Maret 2023 siang tadi.
Dilansir dari Instagram @infokrw, fenomena matahari bercincin ini terjadi sekitar pukul 10.30 WIB tadi.
"Penampakan matahari hari ini di atas langit Karawang berbeda, Jumat (31/3) siang sekitar pukul 10.30 WIB. Terlihat ada garis lingkaran menyerupain cincin yang melingkari matahari." tulis dalam unggahan Instagram @infokrw.
Dalam unggahan tersebut juga diperlihatkan penampakan fenomena tersebut lewat video amatir yang diabadikan oleh netizen @infokrw bernama @giftizurria.
Baca Juga:Anak Ria Ricis Makin Aktif Hingga Belajar Gelantungan di Kayu, Netizen: Takut Kecengklak
"Momen matahari bercincin tersebut diabadikan oleh kamera warga telukjambe, Perumahan Griya Indah, Kabupaten Karawang." tulisnya.
Selain itu, dalam video yang berdurasi kurang dari 1 menit juga terdengar suara salah satu warga yang takjub dengan fenomena matahari bercincin ini.
"Subhanallah Pelangi (Matahari bercincin) di siang bolong bundar, Subhanallah, allahu akbar.".***