PURWASUKA - Melawat ke kandang Persebaya, Persib tak dilengkapi dengan sejumlah pemain andalannya. Salah satunya seperti Beckham Putra Nugraha.
Tak hanya Beckham Putra Nugraha Persib juga akan melakoni laga kontra Persebaya ini tanpa Henhen dan Igbonefo.
Untuk Beckham Putra Nugraha, ia tak bisa tampil lawan Persebaya karena terkena hukuman akumulasi kartu.
"Beckham Putra Nugraha absen karena mendapatkan akumulasi kartu kuning." tulis dalam laman resmi Persib pada 13 Maret 2023.
Baca Juga:Jadwal Bola Malam Ini Live TV: AC Milan vs Salernitana dan Girona vs Atletico Madrid
Sementara untuk Henhen dan Igbonefo, mereka mengalami masalah kebugaran.
"Victor Igbonefo dan Henhen Herdiana absen karena mengalami masalah pada kebugarannya." tulis dalam keterangan yang sama.
Adapun pemain yang dibawa Luis Milla untuk melawan Persebaya, simak:
Berikur daftar 21 pemain menuju Surabaya:
Penjaga Gawang: Teja Paku Alam, Reky Rahayu, I Made Wirawan
Baca Juga:PSSI Mau Beli VAR yang Dipasang FIFA di 6 Stadion Piala Dunia U-20
Belakang: Nick Kuipers, Achmad Jufriyanto, Rachmat Irianto, Daisuke Sato, Eriyanto, Kakang Rudianto, Muhammad Rezaldi Hehanussa
Gelandang: Dedi Kusnandar, Abdul Aziz, Robi Darwis, Marc Klok, Erwin Ramdani, Frets Butuan, Febri Hariyadi, Ricky Kambuaya
Depan: Ezra Walian, Ciro Alves, David da Silva.
Sekedar diketahu, pertandingan Persebaya vs Persib ini akan digelar di Stadion Joko Samudro Gresik, Senin, 13 Maret 2023.***