Apa Itu Tingjing? Prosesi Lamaran yang Dilakukan Jess No Limit dan Sisca Kohl

Youtuber, Jess No Limit dan Sisca Kohl mengunggah momen kebersamaanya saat mengadakan acara lamaran tingjing. Hal itu diunggah akun Instagram keduanya.

Amaludin
Jum'at, 07 Oktober 2022 | 16:09 WIB
Apa Itu Tingjing? Prosesi Lamaran yang Dilakukan Jess No Limit dan Sisca Kohl
Apa Itu Tingjing, Prosesi Lamaran yang Dilakukan Jess No Limit dan Sisca Kohl (Instagram @jessnolimit dan siscakohl)

PURWASUKA - Youtuber, Jess No Limit dan Sisca Kohl mengunggah momen kebersamaanya saat mengadakan acara lamaran tingjing. Hal itu diunggah akun Instagram keduanya.

Dalam unggahan Instagram Jess No Limit dan Sisca Kohl, tertulis acara tingjing itu telah dilaksanakan pada 10 Agustus 2022.

"Kalungan/Tingjing () Mr. & Mrs. No Limit 10 Agustus 2022," tulis Jess dan Sisca dalam sebuah unggahan bersama di Instagram pada Kamis (6/10).

Namun, apa kalian tahu apa itu acara lamaran tingjing? 

Baca Juga:Jess No Limit dan Sisca Kohl Gelar Lamaran, Pakai Prosesi Tingjing Khas Tionghoa

Dilansir dari banyak sumber, tingjing merupakan prosesi lamaran dari adat Tionghoa. Dalam acara lamaran ini, pihak pria datang untuk melamar pihak perempuan untuk menikahinya.

Sebagai simbol pengikat, biasanya disemakan dalam bentuk kalung dikenakan oleh ibu dari pihak pria kepada pihak perempuan.

Setelah menyematkan kalung, pasangan tersebut resmi bisa disebut sebagai calon mempelai wanita dan calon mempelai pria.

Dalam rangkaian unggahan Jess No Limit dan Sisca Kohl pun tampak ibu dari Jess memakaikan sebuah kalung ke leher Sisca Kohl. Kemudian, Jess membantu ibunya untuk menyematkan kalung itu di leher Sisca.***

Baca Juga:Simak Peringatan Dini Hujan Disertai Kilat dan Angin Kencang Tiga Harian untuk Wilayah Jawa Barat

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Ragam

Terkini

Tampilkan lebih banyak